INDONESIA GAGAL MAIN DI PIALA DUNIA – Setelah situasi saat ini, FIFA akhirnya membuat keputusan terkait penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023. Indonesia resmi dicoret FIFA selaku tuan rumah turnamen tersebut.
Turnamen ini sedianya digelar pada bulan Mei-Juni 2023 mendatang. Persiapan pun sudah digenjot oleh Pemerintah Indonesia dan Timnas Indonesia U-20 juga sudah bersiap untuk tampil di turnamen akbar itu.
Pada tahun 2019 silam, Indonesia diberi mandat untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Turnamen ini sedianya digelar di tahun 2021, namun mundur dua tahun akibat pandemi COVID-19.
Namun semua usaha itu dipastikan sia-sia belaka. Karena FIFA mencabut status tuan rumah Piala Dunia U-20 dari Indonesia.
KEPUTUSAN TELAH DISAMPAILAN FIFA
FIFA menyebut penolakan atas keikutsertaan timnas Israel U-20 di turnamen ini menjadi salah satu penyebab FIFA mencoret Indonesia sebagai tuan rumah.
Dalam situs resmi mereka, FIFA mengonfirmasi bahwa Piala Dunia U-20 2023 resmi tidak digulirkan di Indonesia.
“Berdasarkan hasil pertemuan antara Presiden FIFA, Gianni Infantino dan Presiden PSSI, Erick Thohir, FIFA memutuskan untuk mencabut Indonesia dari status sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023,” bunyi pernyataan resmi tersebut.
PSSI SUDAH BERJUANG
Erick Thohir menyatakan, ia sudah mengerahkan segala kemampuannya untuk melobi Presiden FIFA, Gianni Infantino agar Piala Dunia U-20 2023 tetep digelar di Indonesia. Keduanya bertemu di Doha, Qatar, pada Rabu (29/3).
“Saya sudah berjuang maksimal. Setelah menyampaikan surat dari Presiden Jokowi dan berbicara panjang dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, kita harus menerima keputusan FIFA yang membatalkan penyelenggaraan event yang kita sama-sama nantikan itu,” ujar Erick Thohir dalam keterangannya.
“Indonesia adalah salah satu anggota FIFA sehingga untuk urusan sepak bola internasional, kita harus mengikuti aturan yang sudah ditetapkan,” ucap pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini.
“Meskipun saya tadi sudah menyampaikan segala hal kepada Gianni, apa yang dititipkan Presiden, pecinta sepak bola, anak-anak Timnas Indonesia U-20, dan juga suporter setia sepak bola, tapi karena kita anggotanya dan FIFA menilai situasi saat ini tidak bisa dilanjutkan penyelenggaraannya, maka kita harus tunduk,” tambahnya.
Namun, hasilnya nihil. FIFA memutuskan untuk membatalkan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
PENGGANTI INDONESIA
Menurut laporan yang beredar, ada dua negara yang sudah mencalonkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Dua negara asal Amerika Latin, Peru dan Argentina siap menggulirkan turnamen tersebut sebagai pengganti Indonesia. (FIFA)